a.Apa tanggung jawab yang dimiliki Pak Tono di tengah masyarakat komplek perumahannya?
b.Apa akinatnya jika tanggung jawab tersebut tidak dilaksanakan oleh Pak Tono?
c.Bagaimana seharusnya sikap masyarakat komplek terhadap sikap Pak Tono tersebut?Jelaskan!
Pak Tono tinggal di komplek Bekasi Raya. Setiap akhir pekan, masyarakat sekitar komplek mengadakan kerja bakti bersama. Namun, Pak Tono sering sekali tidak mengikuti kerja bakti tersebut. Saat diajak untuk ikut kerja bakti, Pak Tono beralasan sedang sibuk. Akibatnya, di depan rumah Pak Tono trlihat banyak sampah yang menyumbat aliran air.
a. Tanggung jawab pak tono sebagai masyarakat yaitu ikut melaksankan kegiatan gotong royong dalam menjaga kebersihan lingkungan tempat dia tinggal
b. Akibat pak tono tidak melaksanakan tanggung jawab maka pak tono akan merusak tali silaturahmi antar warga, merusak nilai persatuan, sosialisasi yang berkurang dari pak tono menyebabkan warga saling tidak peduli
c. Sebagai warga harusnya bersikap toleransi terhadap alasan pak tono dan menghargai akan tetapi pak tono juga sebaiknya jika memang tidak bisa ikut pak tono bisa memberikan bantuan dalam bentuk lain seperti menyumbang air dan makanan terhadap warga yang melakukan gotong royong.
Pembahasan
Tempat tinggal atau lingkungan masyarakat yang kita tempati pasti mempunyai aturan dan norma yang harus kita taati agar tali persatuan dan kesatuan dalam masyarakat tersebut tetap tumbuh tanpa adanya kesenjangan sosial antar masyarakat, misalnya yang paling umum yaitu kegiatan gotong royong yang diadakan oleh masyarakat kita harus ikut berpartisipasi jika berhalangan hadir kita minta maaf dan memberikan bantuan dalam bentuk lain.
Pelajari lebih lanjut
- Materi tentang penjelasan mengenai pengertian tanggung jawab sebagai masyarakat: brainly.co.id/tugas/31153842
- Materi tentang penjelasan mengenai contoh tanggung jawab masyarakat: brainly.co.id/tugas/12247929
- Materi tentang penjelasan mengenai manfaat gotong royong: brainly.co.id/tugas/5449410
- Materi tentang penjelasan manfaat kesatuan dan persatuan bangsa di masyarakat: brainly.co.id/tugas/31570807
Detail jawaban
Kelas: 7
Mapel: PPKN
Bab: Keberagaman Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika
Kode: 7.9.4