Pecahan 3/5 diubah ke pecahan desimal dan persen adalah..(tolong pakai cara)​

Posted on

Pecahan 3/5 diubah ke pecahan desimal dan persen adalah..(tolong pakai cara)​

Jawaban Terkonfirmasi
  • Bentuk desimal dari 3/5 adalah 0,6
  • Bentuk persen dari 3/5 adalah 60%

Penjelasan dengan langkah-langkah:

Soal tersebut merupakan soal matematika yang membahas tentang bilangan desimal dan pecahan dalam bentuk persen.

Bilangan Desimal 

  • Bilangan desimal merupakan bilangan yang didapatkan dari hasil pembagian dari suatu bilangan yang dibagi dengan angka 10 dan kelipatannya, yaitu 10, 100, 1.000, 10.000, dan seterusnya.

Persen

  • Persen merupakan bilangan yang menyatakan sebuah bagian dari 100. Persen juga dapat disebut dengan per 100.

Penyelesaian soal:

Diketahui:

  • Pecahan frac{3}{5}

Ditanyakan:

Berapa bentuk desimal dan bentuk persen dari pecahan frac{3}{5} ?

Jawab:

Mengubah ke dalam bentuk desimal

Untuk mengubah ke dalam bentuk desimal, kita harus menjadikan pecahan tersebut menjadi per sepuluh sehingga pembilang dan penyebutnyan harus dikalikan 2.

  • frac{3}{5}
  • frac{3}{5} x frac{2}{2}
  • frac{6}{10} = 0,6

Jadi, bentuk desimal dari pecahan 3/5 adalah 0,6

Mengubah ke dalam bentuk persen

Setelah mengetahui bentuk desimal dari pecahan tersebut kita dapat dengan mudah mengubahnya ke dalam bentuk persen dengan dikalikan dengan 100/100.

  • 0,6 x frac{100}{100}
  • frac{60}{100} = 60%

Jadi, bentuk persen dari pecahan 3/5 adalah 60%.

Pelajari lebih lanjut:

  1. Materi tentang penjumlahan bilangan desimal brainly.co.id/tugas/16575627
  2. Materi tentang perkalian bilangan desimal brainly.co.id/tugas/1337123
  3. Materi tentang contoh soal operasi hitung bilangan bulat brainly.co.id/tugas/41952536

Detail jawaban:

Kelas: 3

Mapel: Matematika

Bab: Pecahan

Kode: 3.2.7

#TingkatkanPrestasimu

#SPJ3