Pengertian dari temperatur optimum pada proses pertumbuhan adalah
Kelas: XII
Mata pelajaran: Biologi
Materi: Petumbuhan pada Tanaman
Kata kunci: temperatur optimal
Saya akan mencoba menjawab pertanyaan ini dengan dua jawaban:
Jawaban pendek:
Temperatur optimum pada proses pertumbuhan adalah suhu dimana tanaman dapat berkembang denga paling baik, tidak terlalu panas dan tidak terlalu dingin bagi tanaman tersebut. Setiap tanaman memilki temperatur optimum berbeda-beda.
Jawaban panjang:
Tanaman hanya tumbuh subur dalam kisaran suhu tertentu. Secara umum, suhu optimum untuk fotosintesis adalah 25 ° C. Karena fotosintesis adalah proses yang menghasilkan makanan bagi tanaman maka suhu ini juga lah yang merupakan suhu optimal pertumbuhan kebanyakan tanaman.
Tanaman yang biasa tumbuh di lingkungan yang kaya karbon dioksida (CO2) tumbuh dengan optimal dengan kondisi yang sedikit lebih hangat yaitu pada 28 ° C.
Sayuran daratan rendah yang berasal dari wilayah panas dan sebagian besar bunga tumbuh paling baik antara 16 ° hingga 20 ° atau 25 ° C. Sayuran dari wilayah dingin atau dataran tinggi seperti selada dan bayam bisa tumbuh pada suhu lebih dingin, antara 10 ° dan 20 ° C.
Tingkat fotosintesis pada tanaman akan turun tajam jika suhu naik di atas titik-titik ini. Tingkat fotosintesis juga akan turun, meski secara bertahap jika suhu mengalami penurunan atau menjadi lebih dingin. Karena itu, pertumbuhan tanaman juga akan berkurang dan tidak lagi optimal bila suhu terlalu rendah atau tinggi.
Bila tanaman mati secara tiba-tiba maka salah satu kemungkinannya adalah suhu yang terlalu panas.