tolong kak janga ngasal ngasal
Perhatikan informasi berikut! Buah-buahan banyak dikonsumsi oleh penduduk Indonesia. Berikut adalah data produksi sebagian buah di Indonesia tahun 2006. Nama Buah pisang mangga jeruk nanas Urutkan bilangan di atas. Jelaskan dasar urutanmu. Jumlah yang Diproduksi (ton) 5.037.472 1.621.997 2.565.543 1.427.781
Data produksi sebagian buah di Indonesia tahun 2006!
Urutan bilangan diatas (dari yang terbesar):
- 5.037.472 (karena angka jutaannya, yaitu 5 lebih besar dari angka 2 dan 1)
- 2.565.543 (karena angka jutaannya, yaitu 2 lebih besar dari angka 1)
- 1.621.997 (karena angka ratusan ribunya, yaitu 6 lebih besar dari angka 4)
- 1.427.781 (karena angka ratusan ribunya, yaitu 4 lebih kecil dari angka 6)
Urutan bilangan diatas (dari yang terkecil):
- 1.427.781 (karena angka ratusan ribunya, yaitu 4 lebih kecil dari angka 6)
- 1.621.997 (karena angka ratusan ribunya, yaitu 6 lebih besar dari angka 4)
- 2.565.543 (karena angka jutaannya, yaitu 2 lebih besar dari angka 1)
- 5.037.472 (karena angka jutaannya, yaitu 5 lebih besar dari angka 2 dan 1)
Pembahasan
Bilangan adalah sekumpulan angka-angka yang menempati ukuran dari kanan sebagai satuan, puluhan, ratusan, ribuan, jutaan, dst. Urutan bilangan dapat dari yang terkecil hingga terbesar atau dari yang terbesar hingga terkecil.
Cara mengurutkan bilangan dari yang terkecil hingga terbesar yaitu dengan memperhatikan angka dari sebelah kirinya, lalu mengurutkannya dari bilangan yang terkecil. Apabila bilangan-bilangan tersebut memiliki nilai/ukuran yang sama, misal puluhan 8, maka kita hanya perhatikan satuannya. Contoh: 85, 82, 80, 81, 84, 83. Urutannya adalah 80, 81, 82, 83, 84, 85. Atau contoh lainnya: 100, 93, 90, 87. Maka urutannya 87, 90, 93, 100. Begitu juga dengan mengurutkan bilangan dari yang terbesar.
──────────────
Pelajari Lebih Lanjut
- Materi tentang nilai tempat bilangan: brainly.co.id/tugas/30291403
- Materi tentang nilai 6 pada bilangan 260.125.000: brainly.co.id/tugas/33133065
Detail Jawaban
Mapel: Matematika
Kelas: 4
Bab: Bilangan
Kode kategorisasi: 4.2
Kata kunci: urutan, bilangan
– Penyelesaian Soal –
Data Produksi Buah-buahan tahun 2006 :
- Pisang → 5.037.472
- Mangga → 1.621.997
- Jeruk → 2.565.543
- Nanas → 1.427.781
Pembahasan :
Pelajaran Tersebut Merupakan Pelajaran Nilai tempat dan Urutan Bilangan. Untuk Mengurutkan Bilangan, Kita harus Mengetahui Nilai Tempat Suatu Bilangan dan Angka Awal Bilangan, Agar Kita Bisa Menentukan Bilangan Mana yang besar dan Yang Kecil.
Penyelesaian :
Pada Angka-angka Tersebut :
- 5.047.472 → Angka awal = 5
- 1.621.997 → Angka awal = 1
- 2.565.543 → Angka awal = 2
- 1.427.781 → Angka Awal 1
Pada Pernyataan, Tertera bahwa ada 2 susunan Bilangan dengan Angka awal 1. Maka, :
- 1.621.997 → Angka kedua = 6
- 1.427.781 → Angka kedua = 4
Maka, Yang Paling Besar adalah 1.621.997
Urutan dan Jawaban :
Jadi, Urutannya adalah :
Urutan Produksi dari yang Terkecil :
- Nanas → 1.427.781
- Mangga → 1.621.997
- Jeruk → 2.565.543
- Pisang → 5.037.472
Urutan Produksi dari yang Terbesar :
- Pisang → 5.037.472
- Jeruk → 2.565.543
- Mangga → 1.621.997
- Nanas → 1.427.781
Pelajari Lebih Lanjut :
- Materi Bilangan dan Nilai Tempat : brainly.co.id/tugas/30291403
Detail jawaban :
- Kelas : 4 SD
- Mapel : Matematika
- Materi : Bilangan Urutan dan Nilai Tempat – Bab 2
- Kode soal : 2
- Kode kategorisasi : 4.2.2
- Kata kunci : Bilangan, Urutan, Terbesar, Terkecil