Prinsip penggunaan media kering untuk menggambar adalah…​

Posted on

Prinsip penggunaan media kering untuk menggambar adalah…​

Jawaban Terkonfirmasi

Prinsip penggunaan media kering untuk menggambar adalah suatu bahan, alat, teknik yang digunakan untuk membuat suatu karya seni rupa. Media kering digunakan untuk bidang gambar dengan media warna dalam keadaan kering.

Pembahasan

Menggambar merupakan suatu kegiatan-kegiatan yang membentuk imaji dengan menggunakan banyak pilihan teknik dan alat untuk membuat tanda-tanda tertentu di atas permukaan media dengan mengolah goresan dari alat gambar tersebut.

Berikut ini jenis-jenis menggambar yaitu:

  • Menggambar bentuk yaitu fokus terhadap suatu bentuk tertentu dan biasanya berdiri sendiri tanpa adanya interaksi apa pun dengan sekitarnya. Seperti menggambar gelas, kursi dan juga meja.
  • Menggambar dengan teknik yaitu menggambar bentuk-bentuk geometris yang disusun menjadi suatu bangun tertentu. Seperti menggambar gedung sekolah dan rumah.
  • Menggambar bebas, yaitu menggambar sesuatu yang murni dari imajinasi kita sendiri dengan meniru suatu objek atau model.

Berikut ini penjelasan mengenai media kering

Media kering merupakan suatu peralatan yang digunakan pada bidang gambar dengan menggunakan media warna dalam keadaan kering. Peralatan yang digunakan dalam media kering yaitu:

  • Pensil, Pensil digunakan pada bidang gambar sangat penting yaitu digunakan untuk membuat gambar atau objek. Untuk merancang sebuah gambar dapat digunakan dengan pensil keras misalnya pensil HB. Karena pensil HB tidak terlalu terang sehingga sangat cocok digunakan untuk merancang sketsa awal sebelum tahap penyempurnaan gambar atau finishing.
  • Krayon, krayon mempunyai sifat padat dan juga lunak sehingga sangat cocok digunakan untuk membuat gambar blok dan juga gradasi.
  • Spidol, spidol terdiri dari berbagai macam pilihan warna. Yang sangat sesuai dengan teknik arsir dan juga blok.
  • Konte, konte merupakan suatu jenis pensil dari bahan lunak yang berwarna hitam pekat dan sering digunakan untuk membuat gambar gradasi atau benda-benda yang bertekstur halus.
  • Drawing pon, drawing pon merupakan alat menggambar yang sering digunakan untuk teknik arsir dan juga blok.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang macam-macam teknik menggambar brainly.co.id/tugas/3471059
  2. Materi tentang media kering dan media basah dalam menggambar brainly.co.id/tugas/2840535
  3. Materi tentang peralatan dan bahan untuk menggambar brainly.co.id/tugas/3138667

Detail Jawaban

Kelas : 11

Mapel : Seni Budaya

Bab : 2 – Berkarya Seni Rupa

Kode : 11.19.2

#AyoBelajar  #SPJ2