sebuah bak mandi mula-mula terisi air 3/4 bagian. setelah Arif mengunakannya untuk mandi,sisa air di dalam bak tinggal 40% Berapa bagian air yang digunakan Arif untuk mandi

Posted on

sebuah bak mandi mula-mula terisi air 3/4 bagian. setelah Arif mengunakannya untuk mandi,sisa air di dalam bak tinggal 40% Berapa bagian air yang digunakan Arif untuk mandi

Jawaban Terkonfirmasi

Sebuah bak mandi mula-mula terisi air 3/4 bagian. Setelah Arif mengunakannya untuk mandi, sisa air di dalam bak tinggal 40% maka air yang digunakan Arif untuk mandi adalah 7/20 bagian. Hasil tersebut diperoleh dengan operasi hitung pengurangan bilangan pecahan. Pecahan adalah bilangan yang dapat dinyatakan sebagai a/b (pembagian bilangan a oleh bilangan b) dengan b tidak sama dengan nol. a dinamakan pembilang dan b dinamakan penyebut. Untuk operasi hitung penjumlahan dan pengurangan pada bilangan pecahan adalah, dengan menyamakan penyebutnya yaitu:

  • frac{a}{b} + frac{c}{b} = frac{a : + : c}{b}
  • frac{a}{b} + frac{c}{d} = frac{a.d : + : b.c}{b.d}

Pembahasan

Diketahui

Isi air dalam bak mula-mula = ¾ bagian

Sisa air dalam bak setelah digunakan untuk mandi = 40%

Ditanyakan

Banyak air yang digunakan untuk mandi = … ?

Jawab

Untuk mencari banyak air yang digunakan untuk mandi yaitu dengan cara operasi hitung pengurangan pada bilangan pecahan. Disini saya akan menggunakan dua cara yaitu

Cara 1

Keduanya diubah menjadi bilangan pecahan  

Banyak air yang digunakan untuk mandi adalah

= ¾ bagian – 40% bagian

= (¾ – 40%) bagian

= (frac{3}{4} - frac{40}{100})  bagian

= (frac{3}{4} : . : frac{25}{25} : - : frac{40}{100})  bagian

= (frac{75}{100} - frac{40}{100})  bagian

= frac{35}{100}  bagian

= frac{35 : div : 5}{100 : div : 5}  bagian

= frac{7}{20}  bagian

Cara 2

Keduanya diubah menjadi persen  

Banyak air yang digunakan untuk mandi adalah

= ¾ bagian – 40% bagian

= (¾ – 40%)  bagian

= (¾ × 100% – 40%) bagian

= (75% – 40%) bagian

= 35% bagian

= frac{35}{100}  bagian

= frac{35 : div : 5}{100 : div : 5}  bagian

= frac{7}{20}  bagian

Pelajari lebih lanjut  

Contoh soal lain tentang pecahan

————————————————

Detil Jawaban    

Kelas : 5

Mapel : Matematika  

Kategori : Pecahan

Kode : 5.2.5

Kata Kunci : Sebuah bak mandi mula-mula terisi air 3/4 bagian