sebuah penampungan air di rumah Dayu mempunyai perbandingan ukuran 6 banding 5 banding 9 jika volume penampungan air 2160 liter hitunglah ukuran penampungan air tersebut

Posted on

sebuah penampungan air di rumah Dayu mempunyai perbandingan ukuran 6 banding 5 banding 9 jika volume penampungan air 2160 liter hitunglah ukuran penampungan air tersebut

Jawaban Terkonfirmasi

Jawab:

Panjang = 12 dm atau 120 cm

Lebar = 10 dm atau 100 cm

Tinggi = 18 dm atau 180 cm

Penjelasan dengan langkah-langkah:

Sebuah penampungan air di rumah Dayu mempunyai perbandingan ukuran 6 banding 5 banding 9 atau bisa ditulis panjang : lebar : tinggi = 6 : 5 : 9. Ini menandakan bahwa penampungan air tersebut berbentuk balok.

Balok itu sendiri merupakan bangun ruang sisi datar yang memiliki tiga pasang sisi yang saling berhadapan. Tiga pasang sisi tersebut memiliki bentuk dan ukuran yang sama.

Tiap sisi dalam sebuah balok itu berbentuk persegi panjang. Dengan kata lain, balok itu bangun ruang sisi datar yang memiliki tiga pasang sisi berbentuk persegi panjang saling berhadapan. Dan sisi – sisi persegi panjang itu terhimpun dari hubungan panjang dan lebar, panjang dan tinggi, serta lebar dan tinggi.

Asumsikan dari perbandingan di atas bahwa panjang, lebar dan tinggi dari tempat penampungan air tersebut masing – masing adalah 6p, 5p, dan 9p. Maka bila volume umum balok adalah panjang × lebar × tinggi, volume balok = 6p × 5p × 9p

2.160 dm³ = 270 p³ (ingat, 1 liter = 1 dm³)

p³ = 2160 ÷ 270

p³ = 8 >> p³ = 2³

p = 2 dm

Setelah mengetahui nilai p, kita dapat menentukan panjang, lebar dan tinggi tempat penampungan air tersebut.

Panjang = 6p = 6 × 2 = 12 dm atau 120 cm

Lebar = 5p = 5 × 2 = 10 dm atau 100 cm

Tinggi = 9p = 9 × 2 = 18 dm atau 180 cm

Pelajari lebih lanjut :

brainly.co.id/tugas/21073033

brainly.co.id/tugas/21066938

DETAIL JAWABAN

—————————

MAPEL : MATEMATIKA

KELAS : VIII

MATERI : PERBANDINGAN

KATA KUNCI : VOLUME PENAMPUNGAN AIR, BALOK, PERBANDINGAN UKURAN

KODE SOAL : 2

KODE KATEGORISASI : 8.2.9