Sebutkan 10 nama nama penyakit peredaran darah beserta penjelasan singkat
Jawaban:
Maaf ya Cuman 5
1. Anemia
Ini adalah salah satu jenis kelainan darah yang paling umum yang bisa terjadi bila sel darah merah yang terkena.
Anemia mungkin penyakit ringan, tapi jika dibiarakan saja maka bisa terasa nyeri, sulit bernapas, membuat kulit pucat dan Anda pun akan mudah alami kelelahan.
2. Leukemia
Ini adalah jenis kanker darah, yang terjadi ketika sel darah putih menjadi lebih banyak dan menjadi ganas karena bisa memakan sel darah merah.
Leukemia akut adalah kondisi yang serius dan berkembang dengan cepat, sementara leukemia progresif berlangsung lebih lambat.
Kemoterapi dan transplantasi sel induk adalah perawatan utama untuk penyakit ini, perlu kamu tahu penyakit ini masih sangat sulit disembuhkan maka dari itu jangan abaikan jika terdapat gejala penyakit ini.
3. Myeloma
Ini adalah jenis lain dari kanker darah yang menyerang sumsum tulang dan merupakan salah satu kelainan darah yang mengurangi jumlah sel darah putih. Myeloma adalah penyakit kronis, berkembang perlahan dan tiba-tiba.
4. Gangguan pembekuan darah
Semua kelainan trombosit bisa mengganggu pembekuan darah. Oleh karena itu, penderita gangguan trombosit mungkin mengalami pendarahan yang berlebihan atau pembekuan darah yang berlebihan.
5. Malaria
Malaria disebabkan oleh gigitan nyamuk. Namun, inilah salah satu kelainan darah yang menyerang sel darah merah. Penyakitnya harus diobati secara dini dan cepat, kalau tidak mau berakibat fatal.
Semoga Membantu…