Sebutkan 3 jenis cerita fiksi!

Posted on

Sebutkan 3 jenis cerita fiksi!

Jawaban:

jenis cerita fiksi:

1. legenda

2. fabel

3. mite

Penjelasan:

1. Legenda

Legenda adalah dongeng yang menceritakan tentang asal-usul suatu tempat, seperti wilayah, daerah, atau tempat yang jadi objek wisata.

Legenda juga menceritakan beberapa kejadian alam atau bagaimana terjadinya suatu benda, yang diceritakan sebagai cerita khayalan dan ada keajaiban pada ceritanya.

Contoh legenda:

– Tangkuban Perahu.

– Roro Jonggrang dan Seribu Candi.

– Legenda Danau Toba.

2. Fabel

Fabel merupakan jenis dongeng yang menceritakan kehidupan binatang.

Pada fabel, hewan-hewan yang menjadi tokoh utamanya diceritakan memiliki perilaku seperti manusia.

Mereka bisa berbicara, berpikir, beraktivitas, dan berperilaku seperti manusia.

Contoh fabel:

– Si Kancil dan Buaya.

– Kura-Kura dan Kelinci.

3. Mite

Mite disebut juga mitos, yaitu cerita yang memiliki latar belakang sejarah dan dipercayai oleh masyarakat sebagai cerita yang benar-benar terjadi.

Cerita pada mite berhubungan dengan kepercayaan, benda gaib, roh, atau dewa dewi yang dipercayai punya kekuatan gaib.

Dalam mite, biasanya tokoh utama dari cerita ini adalah dewa, dewi, atau tokoh yang memiliki kemampuan gaib.

Contoh mite:

– Jaka Tarub dan Dewi Nawangwulan.

– Dewi Sri, Sang Dewi Kesuburan.

– Barong di Bali.