Sebutkan 5 (lima) contoh benda-benda gas yang ada dilingkungan sekolah

Posted on

Sebutkan 5 (lima) contoh benda-benda gas yang ada dilingkungan sekolah

Jawaban Terkonfirmasi

Lima contoh benda – benda gas yang ada di lingkungan sekolah adalah :

  1. Gas oksigen.
  2. Gas karbon dioksida hasil pernafasan manusia.
  3. Uap air hasil pernafasan manusia.
  4. Asap knalpot kendaraan pengantar atau penjemput murid.
  5. Udara dalam ban kendaraan pengantar atau penjemput murid.

Pembahasan

CONTOH BENDA GAS

Zat adalah segala sesuatu yang memiliki massa dan menempati ruang. Maksud menempati ruang adalah memiliki volume. Wujud zat ada tiga jenis, yaitu zat padat, zat cair, dan zat gas.

Ciri – ciri zat gas adalah bentuk dan volumenya berubah menyesuaikan tempatnya berada.

Misalkan gas dimasukkan dalam tabung, bentuknya akan seperti tabung. Begitu pula bila dimasukkan dalam balon, bentuknya seperti balon.

Berdasarkan partikel penyusun zat, pada zat gas letak antar partikelnya berjauhan dan tldak teratur. Setiap partikel dapat bergerak bebas dan gaya tarik menariknya sangat lemah.

Contoh benda gas seperti gas oksigen, gas helium, gas karbon dioksida, asap knalpot kendaraan, dan udara.

Ditanyakan:

Lima contoh benda gas di sekolah ?

Penjelasan:

Lima contoh benda – benda gas yang ada di lingkungan sekolah adalah :

  1. Gas oksigen.
  2. Gas karbon dioksida hasil pernafasan manusia.
  3. Uap air hasil pernafasan manusia.
  4. Asap knalpot kendaraan pengantar atau penjemput murid.
  5. Udara dalam ban kendaraan pengantar atau penjemput murid.

Pelajari lebih lanjut

Wujud Zat brainly.co.id/tugas/23067578

Ciri – Ciri Zat brainly.co.id/tugas/23482207

Contoh Zat brainly.co.id/tugas/730271

Benda Cair Di Sekolah brainly.co.id/tugas/24955586

Detail Jawaban

Kelas : IV

Mapel : Sains

Bab : Sifat Dan Perubahan Wujud Benda

Kode : 4.4.6.

#AyoBelajar