Sebutkan beberapa hal yg perlu kita perhatikan dalam pemeranan drama

Posted on

Sebutkan beberapa hal yg perlu kita perhatikan dalam pemeranan drama

Jawaban Terkonfirmasi

Pertunjukan drama merupakan salah satu contoh karya seni pertunjukan. Berangkat dari suatu teks drama, para pemeran dipilih untuk menghadirkan teks tersebut ke dalam suatu pementasan. Dengan demikian, teks drama yang awalnya hanya bisa dinikmati lewat tulisan, kini dapat dinikmati siapa saja melalui suatu pementasan.

Melalui pementasan, suatu drama dapat ditampilkan secara visual sehingga para penonton dapat melihat langsung setiap adegan dan kejadian yang terjadi. Tentunya, untuk menampilkan suatu drama yang sukses, terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan. Hal-hal tersebut mencakup:
1. Pemilihan pemeran
Pemeran drama adalah salah satu unsur yang sangat penting dalam pementasan drama. Tak semua orang dapat memerankan karakter tertentu dalam drama. Oleh karena itu, sutradara drama harus dengan hati-hati memiliki pemain yang memiliki kesamaan atau dapat mendalami jiwa suatu karakter. Langkah ini harus dilakukan dengan hati-hati karena kesalahan pemilihan pemain akan mengakibatkan pada hilangnya jiwa karakter yang ingin diusung.

2. Penggunaan intonasi yang tepat
Sebagai karya seni pementasan, pementasan drama tak lepas dari unsur kebahasaan. Setiap dialog yang diucapkan pemeran harus disampaikan dengan intonasi dan jeda yang tepat. Setiap ucapan harus disampaikan dengan tepat agar mampu mengantar para penonton masuk ke dalam dunia drama yang dipentaskan.

3. Penggunaan busana yang tepat
Busana adalah salah satu unsur non-kebahasaan dalam drama. Pun begitu, dengan mengenakan busana yang sesuai dengan karakter, para pemain drama dapat lebih mudah menghayati peran yang akan dimainkannya. Para penonton pun dapat menghayati karakter yang dimainkan berkat adanya busana ini.

4. Panggung pementasan
Untuk membantu para pemain dalam menghayati karakter yang mereka mainkan, setiap pementasan drama harus dilengkapi dengan panggung yang sesuai. Tak jarang, komposisi di atas panggung harus sesuai ketika terjadi peralihan adegan. Hal ini untuk membantu bukan hanya pemeran, tapi seluruh penonton drama dalam menghayati drama yang sedang dipentaskan.

Salah satu contoh drama yang dapat kamu pelajari terkait unsur pemeranan adalah Talijodo.

Contoh lain yang bisa kamu pelajari tentang drama dapat kamu temukan pada halaman berikut:
brainly.co.id/tugas/9953868

Simpulan:
Beberapa hal yang perlu kita perhatikan dalam pemeranan drama mencakup pemilihan peran, busana yang digunakan, intonasi yang digunakan, serta panggung pementasan.

Kelas: VIII
Mata pelajaran: Bahasa Indonesia
Kategori: Sastra
Kata kunci: pemeranan, drama, kebahasaan, pemeran, dialog