Sebutkan dan Jelaskan Klaifikasi Demokrasi Berdasarkan Titik Berat Perhatiannya !​

Posted on

Sebutkan dan Jelaskan Klaifikasi Demokrasi Berdasarkan Titik Berat Perhatiannya !​

Jawaban:

Berdasarkan titik berat perhatiannya, bentuk demokrasi ada tiga, yaitu:

Demokrasi formal

Demokrasi formal adalah demokrasi yang menjunjung tinggi persamaan dalam bidang politik. Tanpa disertai upaya mengurangi kesenjangan dalam bidang ekonomi. Bentuk demokrasi formal biasanya dianut negara-negara liberal.

Demokrasi material

Demokrasi material adalah demokrasi yang menitikberatkan upaya menghilangkan perbedaan dalam bidang ekonomi. Sedangkan persamaan dalam bidang politik kurang diperhatikan bahkan dihilangkan. Dianut negara-negara komunis.

Demokrasi gabungan

Demokrasi gabungan adalah bentuk demokrasi yang mengambil kebaikan serta membuang keburukan dari bentuk demokrasi formal dan material. Dianut negara-negara nonblok.