Sebutkan dan jelaskan pembagian daerah persebaran fauna dan biarkan contoh hewannya
Jawaban:
1. Fauna Tipe Asiatis
Fauna Tipe Asiatis, fauna tipe oriental, atau fauna Indonesia Barat adalah fauna yang memiliki kesamaan dengan fauna di Benua Asia. Fauna Asiatis tersebar di Sumatra, Kalimantan, Jawa, dan Bali. Batas persebaran fauna Asiatis adalah garis Wallace.
A. Ciri – ciri Asiatis
– Terdapat hewan menyusui ( mamalia ) berbadan besar
– Terdapat berbagai macam kera
– Jenis burung memiliki warna bulu yang kurang menarik
– Terdapat banyak ikan air tawar
– Banyak ikan berbentuk lebar dan memiliki warna sesuai warna air tempat tinggalnya
B. Contoh Fauna Asiatis
- Gajah
- Badak
- Harimau
- Banteng
- Orang utan
- Burung hantu
- Ikan Bawal
- Ikan kembung
- Ikan layang
- Ikan lemuyut
2. Fauna Tipe Peralihan
Fauna Tipe Peralihan, fauna tipe Asia Australis, fauna Wallacea, atau fauna tipe Indonesia Tengah dan merupakan fauna endemik Indonesia. Fauna tipe peralihan hanya ada di Sulawesi dan kepulauan maluku.
A. Contoh Fauna Peralihan
- Tarsius
- Burung maleo
- Kera makaka
- Burung raja udang
- Anoa
- Babi rusa
- Komodo
3. Fauna Tipe Australis
Fauna tipe Australis atau fauna Indonesia dan memiliki kesamaan dengan fauna di Australia. Persebaran fauna Australis dimulai dari garis Webber hingga ke Papua.
A. Ciri – ciri Fauna Australis
– Banyak mamalia berukuran kecil
– Tidak dapat spesies kera
– Jenis burung memiliki burung berwarna warni
– Banyak dijumpai mamalia berkantung
– Terdapat sedikit jenis ikan air tawar
– Ikan laut memiliki bentuk bulat memanjang
B. Contoh Fauna Australis
- Burung cendrawasih
- Burung kasuari
- Burung nuri
- Kangguru
- Anseranas semi palmata ( angsa endemik Papua )
- Kangguru pohon
- Gourovictor ( sejenis merak bermahkota )
- Burung kiwi
- Koala