Sebutkan dan jelaskan secara singkat konsep akuntansi​

Posted on

Sebutkan dan jelaskan secara singkat konsep akuntansi​

Jawaban:

Beberapa konsep dasar yang melandasi ilmu akuntansi :

1. Entitas Bisnis (Entity Theory)

bahwa sebuah perusahaan sebenarnya sama seperti manusia yang dapat melakukan perbuatan ekonomi maupun hukum. Sebagai konsekuensi, hubungan antara perusahaan dan pemilik tersebut tidak bisa di campuradukkan.

2. Pengukuran Uang (Money Measurement Concept)

Uang memiliki nilai nominal yang sudah jelas, tidak seperti pengukuran nilai menggunakan barang yang sangat berpotensi miss karena sifatnya yang subjektif.

3. Kelangsungan Usaha (Going Concern)

Perusahaan diandaikan bisa bertahan untuk selamanya dan tidak di rencanakan untuk bangkrut. Implikasi lain dari konsep kelangsungan usaha adalah perusahaan menjadi yakin untuk beroperasi dalam jangka waktu panjang sehingga mampu menyelesaikan berbagai proyek, mengumpulkan kepercayaan pemegang kepentingan, dan menjalankan berbagai programnya.

4. Dua Aspek Akuntansi

Aspek pertama adalah ketika mesin bisa memproduksi barang atau jasa yang akan dijual dan menghasilkan sejumlah uang yang disebut sebagai pendapatan perusahaan. Sedangkan aspek kedua dari aset ini adalah ketika mesin tersebut melahirkan kewajiban pembayaran bagi perusahaan yang membeli aset tersebut kepada supplier mesin.

5. Kos

Konsep ini lebih banyak digunakan ketika perusahaan hendak menentukan nilai jual sebuah aset dan mendapatkan laba dari transaksi tersebut. Karena besarnya laba harus diukur secara pasti dan meminimalisir subyektivitas pemberi nilai, digunakanlah konsep kos. Maka dalam konsep ini juga dikenal nilai wajar sebagai basis.

6. Periode Akuntansi

Pencatatan biasanya dibuat dalam periode waktu 1 tahun kalender. Itulah dalam akuntansi juga dikenal adanya laporan tahunan dan laporan keuangan. Tanpa periode waktu, akuntansi tidak bisa dijadikan sebagai media penilaian atas kinerja sebuah bisnis dan kita tidak bisa menilai apakah yang sudah dikerjakan telah mencapai target atau masih berada di bawah harapan.

7. Perbandingan (Matching Concept)

Konsep ini memberikan pemahaman bahwa beban diakui tidak saat pengeluaran sudah dilunasi. Beban akan diakui ketika produk – baik barang maupun jasa – sudah memberikan kontribusi pada pendapatan. Misalkan pemerintah menjual surat obligasi senilai Rp 1.000.000 dengan bunga 12% dan dibayarkan dua kali dalam setahun pada 1 Januari 2020

.8. Upaya dan Hasil (Effort and Accomplishment)

Hampir sama dengan Konsep Perbandingan yang mengakui beban, Konsep Upaya dan Hasil mengakui adanya pendapatan sekaligus manfaatnya belum diberikan. Misalkan agen asuransi berhasil mendapatkan konsumen baru yang membayar polis langsung lunas dalam satu tahun.