Sebutkan faktor yang mempercepat terjadinya penguapan
? Proses penguapan dapat dipercepat dengan cara berikut ini:
1) Memanaskan / Menambahkan Kalor
Energi panas dapat membuat molekul-molekul suatu benda bergerak semakin cepat sehingga dapat menguapkan molekul-molekulnya meninggalkan permukaan menjadi gas. Contohnya adalah saat menjemur pakaian basah di terik matahari dan saat memanaskan air.
2) Memperluas Permukaan
Memperluas permukaan berarti memperbanyak molekul-molekul yang dapat meninggalkan permukaan, sehingga molekul-molekul zat cair berubah menjadi gas. Contohnya ketika Menggantung jemuran akan memperbesar luas permukaan yang berhubungan dengan udara sehingga pakaian cepat kering.
3) Meniupkan udara diatas Permukaan
Dengan meniupkan udara diatas permukaan berarti membawa molekul-molekul yang dekat permukaan untuk meninggalkan permukaan. Contohnya ketika Agar cepat dingin, air cokelat panas ditiup dahulu.
4) Menyemburkan zat cair
Dengan menyemprotkan zat cair berarti memberikan permukaan yang luas. Oleh karena itu, zat cair dapat menguap begitu disemprotkan pada udara yang bergerak. Contoh: Karburator mesin mobil, bensin segera menguap begitu disemprotkan ke aliran udara yang bergerak.
5) Mengurangi tekanan pada permukaan
Dengan memperkecil tekanan di permukaan zat, berarti jarak antar molekul menjadi renggang. Akibatnya, molekul zat cair di permukaan dapat mengisi ruang kosong diantara molekul molekul udara di atasnya. Contohnya ketika membuka tutup gelas yang berisikan air panas.
semoga membantu yaaa