Sebutkan jenis atau macam macam pengeluaran negara
Jenis atau macam-macam pengeluaran negara terdapat dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), yaitu terdiri dari belanja pemeritah pusat, transfer ke daerah, pembiayaan dalam negeri, dan pembiayaan luar negeri.
Pembahasan
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), adalah rencana keuangan tahunan pemerintahan negara Indonesia yang disetujui oleh Dewan Perwakilan Rakyat. APBN berisi daftar sistematis dan terperinci yang memuat rencana penerimaan dan pengeluaran negara selama satu tahun anggaran (1 Januari – 31 Desember). APBN, perubahan APBN, dan pertanggungjawaban APBN setiap tahun ditetapkan dengan Undang-Undang.
Dasar Hukum APBN
Undang-Undang Dasar 1945 merupakan dasar hukum yang paling tinggi dalam struktur perundang-undangan di Indonesia. Oleh karena itu pengaturan mengenai keuangan negara selalu didasarkan pada undang-undang ini, khususnya dalam bab VIII Undang-Undang Dasar 1945 Amendemen IV pasal 23 mengatur tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).
Struktur APBN
Secara garis besar struktur APBN adalah :
– Pendapatan Negara dan Hibah,
– Belanja Negara,
– Keseimbangan Primer,
– Surplus/Defisit Anggaran,
– Pembiayaan.
Terkait dengan pertanyaan di atas, di sini saya hanya akan menjelaskan mengenai pengeluaran negara/belanja negara saja, yaitu sebagai berikut :
– Belanja Negara
Besaran belanja negara dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain:
1. asumsi dasar makro ekonomi;
2. kebutuhan penyelenggaraan negara;
3. kebijakan pembangunan;
4. risiko (bencana alam, dampak kirisi global)
5. kondisi dan kebijakan lainnya.
Contohnya, besaran belanja subsidi energi dipengaruhi oleh asumsi ICP, nilai tukar, serta target volume BBM bersubsidi.
> Belanja Pemerintah Pusat
Belanja pemerintah pusat menurut fungsi adalah :
1. fungsi pelayanan umum
2. fungsi pertahanan
3. fungsi ketertiban dan keamanan
4. fungsi ekonomi
5. fungsi lingkungan hidup
6. fungsi perumahan dan fasilitas umum
7. fungsi kesehatan
8. fungsi pariwisata
9. fungsi agama
10. fungsi pendidikan
11. fungsi perlindungan sosial
Belanja Pemerintah Pusat menurut jenis adalah
1. belanja pegawai
2. belanja barang
3. belanja modal
4. pembayaran bunga utang
5. subsidi
6. belanja hibah
7. bantuan sosial
8. belanja lain-lain
> Transfer ke Daerah
Rincian anggaran transfer ke daerah adalah :
– Dana Perimbangan
1. Dana Bagi Hasil
2. Dana Alokasi Umum
3. Dana Alokasi Khusus
4. Dana Otonomi Khusus
– Dana Otonomi Khusus
– Dana Penyesuaian
> Pembiayaan
Besaran pembiayaan dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain:
– asumsi dasar makro ekonomi;
– kebijakan pembiayaan;
– kondisi dan kebijakan lainnya.
Pembiayaan Dalam Negeri
Pembiayaan Dalam Negeri meliputi :
– Pembiayaan perbankan dalam negeri
– Pembiayaan nonperbankan dalam negeri
1. Hasil pengelolaan aset
2. Surat berharga negara neto
3. Pinjaman dalam negeri neto
4. Dana investasi pemerintah
5. Kewajiban penjaminan
Pembiayaan Luar Negeri
Pembiayaan Luar Negeri meliputi :
– Penarikan Pinjaman Luar Negeri, terdiri atas Pinjaman Program dan Pinjaman Proyek
– Penerusan pinjaman
– Pembayaran Cicilan Pokok Utang Luar Negeri, terdiri atas Jatuh Tempo dan Moratorium.
Pelajari lebih lanjut
Demikian pembahasan mengenai anggaran belanja negara. Untuk mempelajari lebih lanjut dapat dibaca secara lengkap pada link brainly di bawah ini :
1. Materi tentang Anggaran Belanja Negara brainly.co.id/tugas/14359316
2. Materi tentang siklus anggaran belanja negara brainly.co.id/tugas/7913263
3. Materi tentang anggaran belanja negara brainly.co.id/tugas/21666535
————————————————————————————————————–
Detil Jawaban
Kelas : XI (SMA)
Mapel : Ekonomi
Bab : APBN dan APBD dalam Pembangunan Ekonomi
Kode : 11.12.6
Kata kunci : APBN, pengeluaran negera, belanja negara, belanja pemerintah pusat, belanja daerah, pembiayaan negara
Jenis-jenis pengeluaran negara adalah pengeluaran rutin dan pengeluaran pembangunan.
Pembahasan
Berikut merupakan beberapa jenis pengeluaran yang dikeluarkan oleh pemerintah :
1. Pengeluaran Rutin merupakan pengeluaran negara untuk menyelenggarakan pemerintahan dan bersifat rutin yang mana pengeluaran rutin pemerintah ini terdiri atas :
- Belanja pegawai, yakni pengeluaran pemerintah untuk gaji pegawai negeri, gaji pensiunan, tunjangan, biaya perjalanan pegawai dan sebagainya.
- Belanja barang, yakni pengeluaran pemerintah untuk membeli peralatan atau perlengkapan yang digunakan untuk kegiatan pemerintahan dimana belanja barang ini terdiri atas belanja barang dalam negeri dan belanja barang luar negeri.
- Belanja rutin daerah, yakni pengeluaran untuk membiayai gaji pegawai daerah.
- Bunga dan cicilan utang, yakni pengeluaran untuk membayar bunga dan cicilan dari pinjaman pokok.
- Subsidi, yakni pengeluaran negara untuk subsidi BBM dan non BBM.
2. Pengeluaran pembangunan merupakan pengeluaran negara untuk membiayai pembangunan dimana pengeluaran pembangunan ini terdiri atas pembangunan fisik dan nonfisik. Pengeluaran untuk pembangunan fisik, misalnya adalah untuk pembangunan jalan raya, jembatan, gedung sekolah, rumah sakit pemerintah dan lain-lain sedangkan pengeluaran untuk pembangunan nonfisik berupa biaya untuk pelatihan-pelatihan pegawai negeri.
Pelajari lebih lanjut
Prioritas untuk rehabilitasi ekonomi brainly.co.id/tugas/21380873
Detil Jawaban
Kelas: XI
Mapel: Ekonomi
Bab: APBN dan APBD dalam Pembangunan Ekonomi
Kode: 11.12.6
Kata Kunci: Jenis-Jenis Pengeluaran Negara, Pengeluaran Rutin, Pengeluaran Pembangunan