Sebutkan macam macam jaringan epitel berdarkan fungsinya
Epitel pipih selapis, fungsinya terkait dengan proses difusi, osmosis, sekresi, dan filtrasi atau penyaringan.
Epitel pipih berlapis, fungsinya terkait dengan proteksi atau perlindungan .
Epitel kubus selapis, berfungsi untuk sekresi dan pelindung.
Epitel kubus berlapis, fungsinya pelindung dari gesekan dan pengelupasan, sekresi dan absorpsi.
Epitel silindris, fungsinya untuk penyerapan sari-sari makanan pada usus halus, absorpsi, proteksi, dan untuk sekresi sebagai sel kelenjar.
Epitel silindris selapis bersilia, fungsinya sebagai lapisan pelindung atau proteksi, penghasil mucus (lendir) atau sekresi, tempat difusi dan absorpsi zat, serta melicinkan.
Epitel silindris berlapis, fungsinya sebagai pelindung dan sekresi.
Epitel silindris berlapis semu, fungsinya berhubungan dengan proteksi atau perlindungan, sekresi, dan gerakan zat yang melewati permukaan.
Epitel transisional, merupakan epitel berlapis yang sel-selnya tidak dapat digolongkan berdasarkan bentuknya karena bentuknya berubah seiring dengan berjalannya fungsinya. Bila jaringan menggelembung, bentuknya berubah. Biasanya membran dasarnya tidak jelas.