Seorang anak memiliki massa 40 kg. Nilai besaran dna satuan pada pernyataan tersebut adalah…

Posted on

Seorang anak memiliki massa 40 kg. Nilai besaran dna satuan pada pernyataan tersebut adalah…

Jawaban Terkonfirmasi

Besaran merupakan sesuatu yang dapat dikuantifikasi (menilai besar-kecil sesuatu dengan angka). Agar orang memiliki persepsi yang sama dalam mengkuantifikasi, maka dibuatlah satuan. Jika tidak ada besaran dan satuan, kita akan sangat sulit dalam berkomunikasi; pada saat kita mengatakan besar, sebesar apa? Pada saat kita mengatakan kecil, sekecil apa? Dengan adanya besaran dan satuan maka kehidupan manusia menjadi sangat terbantu.

Dari kalimat "Seorang anak memiliki massa 40 kg", maka besaran yang sedang dibahas adalah massa anak tersebut, yang nilainya adalah 40, dalam satuan kilogram yang dinotasikan dengan kg. Dengan adanya besaran dan satuan yang digunakan, maka isi dari kalimat menjadi lebih jelas. Bayangkan jika kalimat tersebut hanya bertuliskan "Seorang anak memiliki bobot tubuh yang besar", maka tidak ada informasi yang dapat kita serap dari kalimat tersebut.

Semoga membantu 🙂

———-

Kelas : 7

Mapel : Fisika

Kategori : Bab 1 – Besaran dan Pengukuran

Kata kunci : besaran, satuan, massa

Kode : 7.6.1

BESARAN

yang menyatakan nilai adalah 40

yang menyatakan besaran adalah MASSA

yang menyatakan satuan adalah kg (kilogram)