Simbol pada peta yg paling sering d jumpai adalah warna hijau warna hijau ini biasanya d gunakan untuk mempresentasikan kenampakan dari vegetasi sebuah wilayah warna hijau tersebut mempunyai arti

Posted on

Simbol pada peta yg paling sering d jumpai adalah warna hijau warna hijau ini biasanya d gunakan untuk mempresentasikan kenampakan dari vegetasi sebuah wilayah warna hijau tersebut mempunyai arti

➜ Answer:

Warna hijau digunakan untuk menggambarkan dataran rendah dengan ketinggian kurang dari 200 meter.

Warna ini juga sering digunakan untuk melambangkan vegetasi atau tumbuhan, seperti perkebunan, sawah, dan lain-lain.

Penjelasan Lainnya;

Ada empat jenis simbol dalam peta, yakni:

1. Simbol titik

Digunakan untuk menyatakan sebuah tempat

atau area yang tergolong sempit. Contohnya simbol segitiga untuk gunung, simbol pesawat terbang untuk bandar udara, simbol sendok garpu untuk rumah makan, simbol kereta untuk stasiun, dan lain-lain.

2. Simbol garis

Digunakan untuk menyatakan sebuah area yang memanjang. Contohnya sungai, jalan raya, jalur kereta api, sungai, dan lain-lain.

3.Simbol area atau wilayah

Digunakan untuk menyatakan sebuah tempat atau area yang luas. Contohnya perkebunan, hutan, sawah, padang pasir, dan lain-lain.

4. Simbol warna

Digunakan agar pembaca lebih memahami makna peta. Contohnya pemberian warna hitam pada simbol segitiga untuk melambangkan gunung yang tidak aktif.

Apa sajakah macam simbol warna pada peta?

  • Warna cokelat

Warna cokelat digunakan untuk menggambarkan daerah pegunungan.

Warna cokelat tua untuk daerah pegunungan yang tinggi dan cokelat muda untuk daerah pegunungan yang rendah.

  • Warna biru

Warna biru digunakan untuk menggambarkan daerah perairan, seperti selat, danau, laut, sungai, dan lain-lain.

Warna biru muda digunakan untuk menggambarkan perairan dangkal dan biru tua untuk daerah perairan dalam.

  • Warna hijau

Warna hijau digunakan untuk menggambarkan dataran rendah dengan ketinggian kurang dari 200 meter.

Warna ini juga sering digunakan untuk melambangkan vegetasi atau tumbuhan, seperti perkebunan, sawah, dan lain-lain.

  • Warna kuning

Warna kuning digunakan untuk menggambarkan daerah dengan ketinggian 500 meter hingga 1.000 meter di atas permukaan laut. Contohnya dataran tinggi, perbukitan dan pegunungan rendah.

  • Warna merah

Warna merah digunakan untuk menggambarkan area atau daerah yang masih aktif, seperti jalan raya, gunung, ibu kota, dan lain-lain. Contohnya ibu kota yang aktif digambarkan denga simbol titik berwarna merah.

  • Warna hitam

Warna hitam digunakan untuk menggambarkan batas kota dan administrasi. Biasanya untuk kota menggunakan simbol titik berwarna hitam dan batas administrasi menggunakan simbol garis hitam.

  • Warna putih

Warna putih digunakan untuk menggambarkan daerah yang bersalju. Contohnya puncak gunung bersalju, dan lain-lain. Warna ini jarang digunakan dalam peta Indonesia, karena tidak memiliki musim salju.

➤ Message:

Jika ada informasi yang salah, jangan lupa chat saya ya.

Selalu Semangat Sekolahnya!

@mxhdxwaxd

Gambar Jawaban