Struktur teks eksposisi ?​

Posted on

Struktur teks eksposisi ?​

Jawaban Terkonfirmasi

Struktur teks eksposisi:

  • Tesis.
  • Rangkaian argumen.
  • Penegasan ulang.

Pembahasan:

Teks eksposisi adalah teks yang menjelaskan suatu pokok bahasan yang didukung oleh fakta. Teks eksposisi dibangun dari gagasan (ide atau pendapat) dan fakta (pernyataan yang sebenarnya).

Struktur teks eksposisi:

  • Tesis. Tesis berisi pengenalan isu secara singkat. Tesis dapat dijadikan gambaran umum dari teks eksposisi tersebut.
  • Rangkaian argumen. Rangkaian argumen berisi fakta-fakta yang menguatkan argumentasi penulis. Rangkaian argumen merupakan bagian yang menjelaskan tesis dengan lebih dalam.
  • Penegasan ulang. Penegasan ulang berisi ringkasan atau kesimpulan dari bagian tesis dan rangkaian argumen.

.

Pelajari lebih lanjut di:

  • Ciri-ciri teks eksposisi.

brainly.co.id/tugas/119407

  • Ciri kebahasaan teks eksposisi.

brainly.co.id/tugas/12935518

  • Sifat-sifat teks eksposisi.

brainly.co.id/tugas/1377425

.

Detail jawaban:

Kelas: 8

Mapel: bahasa Indonesia

Materi: Teks Eksposisi dalam Media Massa

Kode kategorisasi: 8.1.3

Kata kunci: struktur, teks eksposisi, tesis, rangkaian argumen, penegasan ulang.