suatu campuran gas yang terdiri atas SO3,SO2, dan O2 berada dalam kesetimbangan campuran gas ini kemudian dimampatkan pada suhu tetap. pada pemampatan ini

Posted on

suatu campuran gas yang terdiri atas SO3,SO2, dan O2 berada dalam kesetimbangan campuran gas ini kemudian dimampatkan pada suhu tetap. pada pemampatan ini

Jawaban Terkonfirmasi

SMA / KIMIA / KELAS XI
/ REAKSI 
KESETIMBANGAN

kesetimbangan campuran yang terjadi antara gas SO₃, SO₂ dan O₂ adalah
sebagai berikut:

SO₂ + ½ O₂ ⇆  SO₃

Jika campuran gas ini
dimampatkan ( volumenya diperkecil ) maka reaksi kesetimbangan akan bergeser kearah
ruas dengan koefisien yang lebih kecil. Pada persamaan reaksi diatas kita
ketahui bahwa jumlah koefisien kiri 1 ½ sedangkan ruas sebelah kanan memiliki
koefisien 1. Maka dengan memperkecil volume reaksi kesetimbangan akan bergeser kea
rah Kanan. Artinya jumlah SO₃ yang akan semakin besar sedangkan jumlah SO₂ dan O₂ menjadi semakin sedikit.