Suatu gagasan dapat dikembangkan menjadi sebuah paragraf.letak gagasan tersebut dalam sebuah paragraf adalah pada

Posted on

A.Kalimat utama

B.Kalimat penjelas

C.Kalimat pengembang

D.Kalimat terakhir​

Suatu gagasan dapat dikembangkan menjadi sebuah paragraf.letak gagasan tersebut dalam sebuah paragraf adalah pada

Jawaban Terkonfirmasi

Letak sebuah gagasan yang dikembangkan menjadi sebuah paragraf terdapat pada (A) kalimat utama dalam paragraf tersebut. Pengertian paragraf menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah bagian bab dalam suatu karangan (biasanya mengandung satu ide pokok dan penulisannya dimulai dengan garis baru).

Pembahasan

PILIHAN A. KALIMAT UTAMA

Yang dimaksud kalimat utama adalah kalimat yang dapat berdiri sendiri serta isi dari kalimat tersebut terdapat ide pokok dan bersifat umum. Kalimat utama dari sebuah paragraf dapat berada pada awal, akhir, maupun awal-akhir paragraf. Jadi maksud dari kalimat utama bukan kalimat yang pertama.

Contoh kalimat utama:

  • Bebek merupakan salah satu jenis unggas yang diternakkan di Indonesia.

Maka ide pokok/gagasan dari kalimat tersebut adalah bebek diternakkan di Indonesia.

PILIHAN B. KALIMAT PENJELAS

Yang dimaksud kalimat penjelas adalah kalimat yang tidak dapat berdiri sendiri serta isi dari kalimat tersebut tidak terdapat ide pokok dan bersifat khusus. Kalimat penjelas dapat berada pada sebelum, sesudah, maupun di antara kalimat utama dari sebuah paragraf.

Contoh kalimat penjelas:

  • Salah satu peternakan bebek yang besar di Indonesia ada di Bogor, Jawa Barat.
  • Pemilik menginfokan bahwa terdapat lebih dari 2.000 ekor bebek di peternakan miliknya.

PILIHAN C. KALIMAT PENGEMBANG

Kalimat pengembang adalah istilah lain dari kalimat penjelas. Istilah lain dapat berupa kalimat pendukung.

PILIHAN D. KALIMAT TERAKHIR

Kalimat terakhir adalah kalimat yang terletak di akhir sebuah paragraf. Kalimat ini dapat berupa kalimat utama maupun kalimat penjelas.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang gagasan pokok brainly.co.id/tugas/245012
  2. Materi tentang gagasan pokok brainly.co.id/tugas/1545319
  3. Materi tentang ciri gagasan pokok brainly.co.id/tugas/146936

Detail jawaban

Kelas: 4

Mapel: Bahasa Indonesia

Bab: Menemukan Kalimat Utama pada Setiap Paragraf

Kode: 4.1.7

#TingkatkanPrestasimu #SPJ6