Teman-teman tuton diakhir pertemuan kita, ada baiknya kita kutip pernyataan Hocker dan Wilmot (1997: 35) yaitu, “Perilaku komunikasi sering menciptakan konflik. Perilaku komunikasi mencerminkan konflik. Komunikasi merupakan alat untuk manajemen konflik yang produktif ataupun destruktif.” Coba diskusikan apa yang bisa Anda tangkap dari pernyataan itu?
Perilaku seseorang dalam berkomunikasi memang bisa menciptakan dan mencerminkan jenis konflik. Jika berfokus pada solusi dan penggunaan kata-kata yang baik maka masuk dalam kategori konflik produktif. Sedangkan jika penggunaan kata-katanya tidak baik dan konflik tersebut menimbulkan kebencian, kekacauan, dan efek negatif lainnya antara satu orang atau kelompok dengan orang atau kelompok lainnya maka tergolong konflik destruktif.
Pembahasan
Komunikasi produktif adalah bentuk komunikasi hasil dari cara berpikir dan memilih kata-kata yang baik. Kosakata yang dipilih juga memiliki energi. Prinsip dasarnya yaitu difokuskan pada penyelesaian masalah (solusi), menggunakan kata "bisa", mengatakan hal yang diinginkan, dan fokus ke masa depan.
Komunikasi bisa menimbulkan konflik dan mencerminkan apakah konflik tersebut termasuk produktif atau destruktif. Konflik produktif bisa memberikan hasil sesuai harapan tanpa harus menimbulkan perasaan negatif, sedangkan konflik destruktif bisa merusak hubungan sosial.
Pelajari Lebih Lanjut
Materi tentang pengertian komunikasi pada brainly.co.id/tugas/1726962
#BelajarBersamaBrainly #SPJ1