tentukan senyawa manakah berikut ini yang molekul molekulnya dapat membentuk ikatan hidrogen a) CHCL3 b) CH3OH c) CH3F d) CH3NH2
Jawaban:
Ikatan hidrogen hanya dapat terbentuk di antara atom elektronegatif N, O, atau F yang memiliki pasangan elektron bebas dan atom H yang berikatan dengan atom elektronegatif N, O, atau F.
Senyawa yang molekul-molekulnya dapat berikatan hidrogen harus memiliki atom N, O, atau F yang berikatan langsung dengan H (ikatan N—H, O—H, atau F—H).
Penjelasan:
- CHCl3 tidak dapat (membentuk ikatan hidrogen), karena tidak memiliki atom N, O, ataupun F.
- CH3OH dapat, sebagaimana terdapat atom O dan atom H yang saling berikatan (ikatan O—H).
- CH3F tidak dapat, karena hanya terdapat atom F yang berikatan langsung dengan atom C (ikatan C—F), bukan ikatan F—H.
- CH3NH2 dapat, sebagaimana terdapat atom N dan atom H yang saling berikatan (ikatan N—H).
- CH3OCH3 tidak dapat, karena hanya terdapat atom O yang berikatan langsung dengan atom C (ikatan C—O), bukan ikatan O—H.