Tentukan titik kritis dan klasifikasikan titik tersebut sebagai titik-titik stasioner atau titik-titik yang tidak dapat diturunkan dari persamaan berikut

Posted on

f(x) =x^3+3x^2-9x+1

Tentukan titik kritis dan klasifikasikan titik tersebut sebagai titik-titik stasioner atau titik-titik yang tidak dapat diturunkan dari persamaan berikut

Jawaban Terkonfirmasi

Karena f(x) berbentuk polinomial umum dan kontinu untuk seluruh bilangan real, maka tidak ada titik yang tidak dapat diturunkan.

Dengan menentukan f'(x):
f'(x) = 3x³⁻¹ + 3.2x²⁻¹ – 9.1x¹⁻¹ + 0
f'(x) = 3x² + 6x – 9

Dengan menentukan f''(x)
f''(x) = 3.2x²⁻¹ + 6.1x¹⁻¹ – 0
f''(x) = 6x + 6

Dari f''(x) akan diperoleh informasi bahwa:
Untuk f''(x) < 0, terdapat titik stasioner maksimum lokal di interval tersebut.
Untuk f''(x) > 0, terdapat titik stasioner minimum lokal di interval tersebut.

Untuk itu:
f''(x) < 0 di interval x < -1
f''(x) > 0 di interval x > -1

Untuk f'(x), akan stasioner apabila f'(x) = 0
0 = 3x² + 6x – 9
0 = x² + 2x – 3
0 = (x+3)(x-1)

f'(x) = 0 ketika x = -3 dan x = 1

Cek kembali posisi maksimum dan minimumnya.
Untuk x = -3, karena x < -1 yang mana f(x) memiliki titik stasioner maksimum lokal ketika absisnya -3.
Untuk x = 1, karena x > 1 yang mana f(x) memiliki titik stasioner minimum lokal ketika absisnya 1.

Cek ordinatnya:
f(-3) = (-3)³ + 3(-3)² – 9(-3) + 1
f(-3) = -27 + 27 + 27 + 1
f(-3) = 28

f(1) = 1³ + 3(1)² – 9(1) + 1
f(1) = 1 + 3 – 9 + 1
f(1) = -4

Pada f(x), memiliki dua titik stasioner dan tidak ada titik yang tidak dapat diturunkan.
Dengan:
Titik stasioner maksimum lokal (-3,28)
Titik stasioner minimum lokal (1,-4)

Gambar Jawaban