Tiga jenis kegiatan ekonomi
Kegiatan ekonomi dikatakan sebagai kegiatan yang dilakukan manusia dalam memenuhi kebutuhan hidupnya. Aktivitasnya mencakup kebutuhan lahir maupun batin yang secara khusus bertujuan untuk mencapai kesejahteraan, kemakmuran, serta kepuasan.
Jenis kegiatan ekonomi secara umum yakni :
- Kegiatan Produksi
. - Kegiatan Distribusi.
- Kegiatan Konsumsi
.
Pembahasan
Kegiatan produksi ini merupakan aktivitas yang dapat menghasilkan suatu produk barang ataupun jasa. Kegiatan produksi bertujuan agar barang atau jasa yang dihasilkan mampu memenuhi kebutuhan konsumen. Terdapat beberapa jenis barang yang dihasilkan dari kegiatan produksi, di antaranya adalah barang mentah, barang setengah jadi, dan barang jadi.
Kegiatan distribusi dapat disebut sebagai sebuah aktivitas menyalurkan barang atau jasa dari produsen kepada konsumen. Tujuan dari aktivitas distribusi adalah agar barang atau jasa tersebut dapat tersebar luas ke masyarakat yang membutuhkan. Selain melakukan fungsi penyebaran, distributor juga bertugas memastikan supaya produk dapat diterima konsumen dengan baik. Beberapa aktivitas dari kegiatan distribusi biasanya meliputi pembelian dari produsen, pengangkutan barang, pengemasan, penjualan ke pedagang atau grosir, penyimpanan, standardisasi kualitas barang, klasifikasi barang, promosi barang, serta penyaluran barang.
Kemudian kegiatan konsumsi adalah aktivitas penggunaan barang atau jasa yang dihasilkan produsen. Tujuan dari kegiatan konsumsi yakni untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia.
Pelajari lebih lanjut
1. Materi tentang Jelaskan 3 kegiatan tentang ekonomi dan bagaimana hubungan antara ketiga kegiatan ekonomi tersebut! brainly.co.id/tugas/10327371
2. Materi tentang Kegiatan kegiatan ekonomi adalah brainly.co.id/tugas/4719613
3. Materi tentang Sebutkan contoh kegiatan ekonomi kegiatan ekonomi dalam masyarakat brainly.co.id/tugas/4226816
—————————–
Detil jawaban
Kelas: 4
Mapel: Ilmu Sosial
Bab: Bab 7 – Kegiatan Ekonomi berdasarkan Potensi Darah
Kode: 4.10.7
#AyoBelajar