1. Cari dan tuliskan pengertian
A. Pantun Nasehat
B. Pantun Teka teki
C. Pantun Kiasan
2. Carilah masing² 1 contoh pantun² di atas dari berbagai sumber, boleh internet atau buku pantun dan tuliskan maknanya masing²
JANGAN NGASAL
Tugas Tematik Bhs Indonesia, jawablah pertanyaan berikut :
»Answer«
- Pantun Nasehat adalah pantun yg berisi nasehat dengan tujuan mendidik dan memberikan nasehat moral,budi pekerti dan lainnya.
- Pantun Teka teki adalah pantun yg berisikan teka teki dan pendengar atau pembacanya di beri kesempatan untuk menjawab atau membalas teka teki tersebut.
- Pantun Kiasan adalah pantun yg berisi perumpamaan atau ibarat.
CONTOH:
1.PANTUN NASEHAT=
Merah muda baju si bibi
Di tangan ada bayam seikat
Masalah warga datang berrtubi
Berkumpulah untuk mufakat
↓
Setiap manusia hendaknya menyisakan waktunya untuk berkumpul bersama membicarakan masalah bersama sehingga mencapai mufakat
2.PANTUN TEKA TEKI=
Pagi pagi pergi kekebun
Menebas rumput pakai parang
Waktu siang matanya rabun
Waktu malam matanya terang
↓
Hewan yg pada siang hari penglihatannya kurang jelas,namun saat malam dapat melihat dengan baik adalah burung hantu
3.PANTUN KIASAN=
Beribu kepadang datar,
Mendapat rusa belang di kaki.
Berguru kepalang ajar,
Bagai bunga kembang tak jadi.
↓
Pantun ini menjelaskan kepada kita
bahwa jika melakukan sesuatu tidak
boleh tanggung tanggung/setengah
setengah
—————————————————–
—————————————————–