Tujuan dibuatnya refrendum brexit

Posted on

Tujuan dibuatnya refrendum brexit

Pembayaran Kesejahteraan Imigran : Cameron menyatakan akan memotong nilai keuntungan dari para pekerja yang berasal dari Uni Eropa saat mereka mendapatkan pekerjaan di Inggris dan dapat menghentikan jumlah orang yang datang di Inggris dalam jumlah besar. Para pendatang baru tidak akan mendapatkan klaim kredit pajak dan tunjangan kesejahteraan lainnya.Mempertahankan Poundsterling : Cameron mengatakan bahwa Inggris tidak akan bergabung dengan Euro. Dia juga menjamin bahwa negara-negara Eropa lainnya tidak akan mendiskriminasi Inggris karena menggunakan mata uang yang berbeda. Semua mata uang British yang mengalami Bail Out dari negara Eropa yang memiliki masalah akan segera diganti dengan mata uang lain.Tunjangan Anak : Para buruh Imigran masih dapat memberikan tunjangan anak ke negara asalnya, dimana biaya tunjangan diambil dari patokan biaya hidup dari negara asal, bukan dari Inggris.Industri London : Perlindungan bagi industri jasa keuangan di Inggris yang berpusat di London secara penuh dikontrol oleh Inggris sendiri, sehingga Eropa tidak perlu ikut campur terhadap segala urusan keuangan yang terjadi di Inggris.Menjalankan usaha Sendiri : Untuk pertama kalinya komitment bahwa Inggris bukan negara serikat dengan negara-negara anggota Eropa lainnya. Cameroon ingin menerbitkan peraturan yang menjamin tidak akan adanya campur tangan dari luar Inggris terhadap setiap usaha yang dilakukannya. Sehingga Inggris mampu menjalankan setiap usaha mereka sendiri.