Tuliskan 3 akibat tidak menghargai keberagaman usaha ekonomi !

Posted on

Tuliskan 3 akibat tidak menghargai keberagaman usaha ekonomi !

Salah satu bentuk dari keragaman yang ada di Indonesia adalah keragaman usaha ekonomi. Dengan adanya keberagaman usaha ekonomi, berikut adalah beberapa akibat yang bisa tercipta dengan sikap tidak menghargai keberagaman tersebut:

  • Adanya persaingan tidak sehat antara pelaku ekonomi.
  • Tidak berjalannya roda ekonomi dengan lancar.
  • Menurunnya kualitas dari produk yang tersedia di dalam negeri.

Pembahasan

Keberagaman usaha ekonomi adalah salah satu bentuk dari keberagaman yang ada di Indonesia di mana masing-masing masyarakat bisa memiliki caranya masing-masing untuk mendapatkan keuntungan atau pendapatan. Ada berbagai macam faktor yang menciptakan keberagaman ini namun salah satunya adalah perbedaan kondisi geografis yang membuat masyarakat memiliki pekerjaan yang sesuai dengan lingkungannya. Contohnya adalah masyarakat yang tinggal di pantai akan bekerja menjadi nelayan. Keberagaman ekonomi ini adalah hal yang sangat bermanfaat karena menyediakan alat pemuas kebutuhan yang beragam bagi kebutuhan manusia yang juga beragam. Maka dari itu, kita harus bisa menghargai adanya perbedaan mata pencaharian yang ada di dalam kehidupan masyarakat Indonesia.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang pekerjaan di dataran tinggi dan dataran rendah brainly.co.id/tugas/15310014
  2. Materi tentang manfaat keberagaman usaha ekonomi di Indonesia brainly.co.id/tugas/18977320
  3. Materi tentang contoh pekerjaan yang memanfaatkan sumber daya alam brainly.co.id/tugas/13093048

Detail jawaban

Kelas: 4

Mapel: Ilmu Sosial

Bab: 7 – Kegiatan Ekonomi berdasarkan Potensi Daerah

Kode: 4.10.7

#AyoBelajar #SPJ2