Tuliskan Bagi-bagian alat perkembangan biakan bunga kembang sepatudijawab sekarang please
Alat perkembangbiakan bunga sepatu adalah putik dan benang sari.
Bagian-bagian dari putik:
- Kepala putik
- Tangkai putik
- Bakal buah
Bagian-bagian benang sari:
- Tangkai sari
- Kepala sari
- Serbuk sari
Pembahasan
Bunga sepatu termasuk bunga sempurna. Bunga sempurna merupakan bunga yang terdapat dua alat reproduksi yaitu putik dan benang sari dalam satu bunga.
Berikut bagian dari bunga sempurna:
- Mahkota bunga merupakan bagian dari bunga yang paling mencolok karena warnanya yang mencolok.
- Kelopak bunga merupakan bagian bunga yang berada paling luar dan warnanya hijau dan mirip seperti daun.
- Putik merupakan sel kelamin betina, pada bagian ini terdiri dari kepala putik, tangkai putik, dan bakal buah.
- Benang sari merupakan sel kelamin jantan, pada bagian ini terdapat tangkai sari, kepala sari, dan serbuk sari.
Bunga merupakan alat reproduksi seksual pada tumbuhan. Fungsi dari bunga adalah untuk menarik serangga, burung, ataupun lebah agar melakukan penyerbukan. Penyerbukan merupakan suatu proses jatuhnya serbuk sari di atas kepala putik.
Pelajari lebih lanjut
- Materi tentang cara penyerbukan => brainly.co.id/tugas/11186936
- Materi tentang penyerbukan => brainly.co.id/tugas/11156286
- Materi tentang fungsi dari bagian bunga => brainly.co.id/tugas/6985201
========================================================
Detail Jawaban
Kelas: VIII
Mapel: Biologi
Bab: Struktur dan Fungsi Jaringan Tumbuhan
Kode: 8.4.6
#AyoBelajar #SPJ2