Tulislah dalil naqli yg menyatakan perintah beriman kepada kitab2 allah

Posted on

Tulislah dalil naqli yg menyatakan perintah beriman kepada kitab2 allah

Itu surah Al Maidah Ayat 16

Dalil naqli dan aqli terkait dengan iman kepada kitab-kitab Allah SWT.
a.Dalil Naqli :
Al-Qur’an:
Artinya:
“Dan mereka yang beriman kepada Kitab (Al Qur’an) yang telah diturunkan
kepadamu dan Kitab-kitab yang telah diturunkan sebelummu, serta mereka
yakin akan adanya (kehidupan) akhirat”. (QS. Al-Baqarah:4).

Hadits Nabi SAW.:
: فَأَخْبِرْنِي عَنِ اْلإِيْمَانِ قَالَ : أَنْ تُؤْمِنَ بِاللهِ
وَمَلاَئِكَتِهِ وَكُتُبِهِ وَرُسُلِهِ وَالْيَوْمِ الآخِرِ وَتُؤْمِنَ
بِالْقَدَرِ خَيْرِهِ وَشَرِّهِ.
Artinya:
“ Beritahukan aku tentang Iman “. Lalu beliau bersabda: “ Engkau beriman
kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya
dan hari akhir dan engkau beriman kepada takdir yang baik maupun yang
buruk “, (HR. Muslim). (dikutip dari himpunan hadits Arba’in karya Imam
An-Nawawi)

b.Dalil Aqli :
Allah SWT Maha ‘Alimun (=Tahu) bahwa manusia adalah makhluk yang dha’if
(=lemah). Sedangkan Allah SWT adalah Tuhan yang Maha Rahman (=Pengasih)
dan Maha Rahim (=Penyayang). Atas hal itulah Allah SWT berkehendak
memberikan bimbingan kepada manusia agar tetap menjadi makhluk paling
mulia di sisi-Nya dengan memberikan pedoman berupa kitab suci lengkap
dengan uswah hasanah (contoh tauladan) yang berupa seorang Nabi dan
Rasul.