Untuk tugas kalian adalah buat resuman materi semester 2 tentang Teks Eksplanasi dan Teks Ulasan​

Posted on

Untuk tugas kalian adalah buat resuman materi semester 2 tentang Teks Eksplanasi dan Teks Ulasan​

Penjelasan:

Resuman Teks Eksplanasi:

Pengertian Teks Eksplanasi

Teks eksplanasi adalah teks yang berisi tentang proses ‘mengapa’ dan ‘bagaimana’ kejadian-kejadian alam, sosial, ilmu pengetahuan, budaya, dan lainnya dapat terjadi.

Ciri-Ciri Teks Eksplanasi

Ada beberapa ciri-ciri teks eksplanasi, antara lain:

Informasi yang dimuat berdasarkan fakta (faktual).

Hal yang dibahas, yaitu suatu fenomena yang bersifat keilmuan atau berhubungan dengan ilmu pengetahuan.

Sifatnya informatif dan tidak berusaha memengaruhi pembaca untuk percaya terhadap hal yang dibahas.

Fokus pada hal umum (generik), bukan partisipan manusia. Contoh: tsunami, banjir, gempa bumi, hujan, dan lainnya

Struktur Teks Eksplanasi

1. Identifikasi Fenomena

2. Rangkaian Kejadian

3. Interpretasi

Kaidah Kebahasaan Teks Eksplanasi

Menggunakan kalimat pasif.

Menggunakan konjungsi kasual dan waktu.

Terdapat istilah ilmiah.

Menggunakan kata kerja material dan rasional.

Bersifat informatif.

Resuman Teks Ulasan:

Pengertian teks ulasan merupakan suatu teks yang berisi ulasan atau penilaian terhadap suatu karya, misalnya seperti film, buku, lagu, karya sastra, hingga karya seni.

Berikut ini ciri-ciri teks ulasan yang membedakan dengan teks lainnya.

Ciri teks ulasan terdiri dari:

1. Memuat informasi berdasarkan pandangan atau opini penulis

2. Opini yang ditulis di dalam teks ulasan berdasarkan fakta yang diinterpretasikan

3. Memiliki nama lain, yaitu resensi.

4. Membahas latar belakang dan hubungan dengan karya lain yang sejenis.

5. Memuat pendapat dan gambaran mengenai isi atau makna dalam suatu karya yang diulas.

6. Memiliki penilaian mengenai kelebihan dan kekurangan dari suatu karya yang diulas

Struktur Teks Ulasan

1. Identitas Karya

2. Orientasi

3. Sinopsis

4. Tafsiran

5. Evaluasi

6. Rangkuman

Kaidah Kebahasaan Teks Ulasan

1. Menggunakan Konjungsi Penerang

2. Menggunakan Konjungsi Temporal

Akhir Kata Semoga Bermanfaat