Volume lumas yang memiliki luas alas 60cm^2 dan tinggi 24cm adalah….cm^2

Posted on

Volume lumas yang memiliki luas alas 60cm^2 dan tinggi 24cm adalah….cm^2

Jawaban Terkonfirmasi

Volume limas yang memiliki luas alas 60 cm² dan tinggi 24 cm adalah 480 cm³

Pembahasan

Limas adalah sebuah bangun yang tersusun dari sebuah alas yang bersegi-n dan n buah segitiga sebagai selimutnya. Salah satu bangun limas adalah limas segiempat. Contoh benda yang berbentuk limas segiempat adalah piramida. Limas segiempat tersusun dari sebuah alas berbentuk segiempat dan 4 buah segitiga. Pada limas terdapat titik puncak dimana sejumlah segitiga yang menjadi selimut limas bertemu. Tinggi dari limas adalah jarak dari alas sampai ke titik puncaknya.

Untuk menghitung volume limas digunakan rumus:

volume limas = ¹/₃ x luas alas x tinggi

Pada soal diatas diketahui luas alasnya 60 cm² dan tingginya 24 cm.

volume limas = ¹/₃ x luas alas x tinggi

volume limas = ¹/₃ x 60 cm² x 24 cm

volume limas = 480 cm³

Jadi volume limas dengan luas alah 60 cm² dan tinggi 24 cm adalah 480 cm³

Pelajari lebih lanjut

1. Materi tentang volume limas dengan alas berbentuk trapesium brainly.co.id/tugas/18566508

2. Materi tentang perbandingan volume limas dan prisma dengan luas alas dan tinggi yang sama brainly.co.id/tugas/18887743

3. Materi tentang volume prisma brainly.co.id/tugas/9909552

—————————–

Detil jawaban

Kelas: 8

Mapel: Matematika

Bab: Bangun Ruang

Kode: 8.2.8

Kata kunci : Volume limas, limas