Yang di maksud dngan teknik penulisan dalam teks sejarah itu gimana?

Posted on

Yang di maksud dngan teknik penulisan dalam teks sejarah itu gimana?

Jawaban:

maksud dari teknik penulisan adalah penulis harus memperhatikan kaidah dalam penulisan seperti pemilihan kata, dan cara penyampaian inti dari tulisan yang di tulis

Penjelasan:

Di dalam penulisan teks cerita sejarah, ada beberapa kaidah kebahasaan yang menjadi ciri utamanya:

Pertama ialah penggunaan kata ganti atau pronomina untuk mengganti kata nomina atau frasa nomina serta untuk kata ganti nama seseorang.

Kedua, ialah penggunaan kata keterangan atau frasa adverbial. Penggunaannya dimaksudkan untuk memberikan keterangan lebih detil terhadap waktu, peristiwa, kejadian, dan tempat dalam runtut penceritaan sejarah.

Ketiga, penggunaan verba material. Penggunaan verba tersebut berfungsi menunjukkan perbuatan fisik atau peristiwa. Dengan begitu, pembaca bisa memahami situasi fisik yang terjadi dalam sebuah runtut peristiwa sejarah.

Keempat, ialah penggunaan konjungsi temporal atau kata sambung waktu. Penggunaan konjungsi itu bertujuan untuk menata urutan-urutan peristiwa yang diceritakan sehingga pembaca mengerti alur peristiwa yang terjadi.